Nurbit : Terima kasih Atas Pengabdianya dan Selamat Jalan Sang Pemimpin | riauantara.co
|
Menu Close Menu

Nurbit : Terima kasih Atas Pengabdianya dan Selamat Jalan Sang Pemimpin

Rabu, 02 Agustus 2017 | 21:09 WIB
RIAUANTARA.COM | ‎Padang,  Pemerintah Kabupaten Kampar mengucapkan belasungkawa atas wafatnya H. Surya Budi, SH, serta mengucapkan terima kasih atas pengabdian sebagai Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan Pemerintahan Kabupaten Kampar dan Kepada keluarga yang ditinggalkan diberi kesabaran, kita dari Allah SWT dan akan kembali kepada-Nya.

Demikian disampaikan oleh Bupati Kampar H. Azis Zaenal SH MM yang diwakili oleh Nurbit Asisten Ekonomi Pembangunan dan Kesra Setda Kampar saat melayat ke rumah duka di Kota Padang Propinsi Sumatera Barat pada Selasa 1/8,

Bupati Kampar H Azis Zaenal SH menyampaikan atas nama pribadi dan Pemkab Kampar menyampaikan belasungkawa atas berpulangnya kerahmatullah Surya Budi, SH pada tanggal 1 Agustus 2017 pukul 00.10 Wib akibat kecelakaan yang terjadi di kawasan PLTA Koto Panjang Kecamatan XIII Koto Kampar.

"Ia (Surya Budi-55 tahun) Pada saat ini merupakan pejabat Esselon II dilingkungan Pemerintah Kabupaten Kampar yakni kepala Dinas Pemberdayan Masyarakat Desa Kabupaten Kampar" Kata Nurbit. Sebagaimana informasi Almarhum Surya Budi telah mengabdi di Kabupaten Kampar selama 2,5 Tahun yang diawali dengan jabatan Kepala Bagian Hukum Setda Kampar dan selanjutnya menjabat kepala Badan Pemberdayan Masyarakat dan Pemerintahan Desa terakhir menjabat di Dinas yang sama dengan nama Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa Pemerintah Kabupaten Kampar.

Oleh sebab itu pemerintah Kabupaten Kampar ikut belasungkawa atas wafatnya salah seorang pejabat Pemerintah Kabupaten Kampar ini " Kata Nurbit yang disambut oleh isteri Efi dan 2 Orang anaknya tersebut.

Ditambahkan Nurbit selama menjalankan tugas Pemerintah Kabupaten Kampar merasa terbantu terutama dalam menjalankan tugas yang berkaitan dengan pemerintahan desa"Tambah Nurbit lagi.

Ikut melayat mendampingi Nurbit diantaranya, Kepala Dinas PUPR Indra Pomi, kepala Dinas Perhubungan Kabupaten Kampar Hambal, Kasatpol PP Kampar M Jamil, Syahrizal Kepala Dinas perpustakaan dan Arsip, Kepala Badan Perizinan satu Atap Kabupaten Kampar Ali Sabri, Edi Aprizal Kepala Dinas Pemberdayan Perempuan dan Keluarga Berencana, Kepala Dinas industri Perdae dan Pasar M Amin Filda Sekretaris, Karyawan Dan staf Dinas Pemberdayan Masyarakat Desa Kabupaten Kampar beserta rombongan. 

Reporter        : ‎Diskominfo Kampar /Pdy
Publis                : Rahmad.HT ‎
Bagikan:

Komentar