Wakapolresta Pekanbaru ; Semoga Bermanfaat Bagi Ibu dan Keluarga | riauantara.co
|
Menu Close Menu

Wakapolresta Pekanbaru ; Semoga Bermanfaat Bagi Ibu dan Keluarga

Jumat, 18 Agustus 2017 | 18:36 WIB
RIAUANTARA.COM | ‎PEKANBARU, Tim Jumat Barokah Polresta Pekanbaru, yang dipimpin Wakapolresta Pekanbaru AKBP Edy Sumardi Priadinata SIK, Jumat (18/08) mengunjungi salah seorang warga, Ernidawati (64) warga Jalan Garuda, Kelurahan Tangerang Tengaj,  Kecamatan Marpoyan Damai. 

Setiba di rumah ibu Ernidawati, Wakapolresta Pekanbaru disambut antusias oleh warga sekitar dengan senyuman serta bersalaman kepada polisi berpangkat AKBP tersebut. 

"Sedikit sembako dan tali asih yang dapat kami berikan kepada ibuk dan keluarga. Mudah-mudahan dapat bermanfaat  bagi ibuk dan sekeluarga. Jangan dilihat dari besar kecil yang kami berikan ibuk, lihatlah dari ke ikhlasan kami berikan, "terang Waka Polresta Pekanbaru

Sebelum mengunjungi keluarga Ernidawati tim terlebih dahulu membesuk anggota sesama polri yang jatuh lagi sakit di Rumah Sakit Bhayangkara Pekanbaru. "Alhamdulillah, tadi kami mengunjungi teman kita sesama anggota Polri yang sedang dirawat di Rumah Sakit Bhayangkara Pekanbaru karena sakit sesak pernafasan. Dan selanjutnya kita langsung mengunjungi seorang ibu yang membutuhkan perhatian kita bersama dan kita sudah koordinasi dengan RT dan Bhabinkamtibmas untuk melihat dari dekat kondisi keluarga kita juga yang membutuhkan bantuan," ujar AKBP Edy Sumardi.

Edy berharap apa yang dilakukan ini bisa menjadi amal baik dan tentunya bekerja sambil beribadah sambil mencari ridho Allah SWT."Mudah-mudahan ini bisa menjadi contoh bagi lainnya yang lebih mampu untuk peduli sesama,"tutup Edy.

Sementara itu, ibu Ernidawati kepada wartawan mengakui sangat senang akan kehadiran Polisi."Saya senang sekali bapak itu (Wakapolresta, -red) dapat memperhatikan keluarga kami," ucap ibu Ernida tanpa sadar sedikit menguraikan air mata bahagianya.
Reporter      : Arie
Publis             : Rahmad.HT ‎
Bagikan:

Komentar