Direktur PT Matahari Berkomitmen,limbah Kotor Tidak Akan Dibuang ke Sungai | riauantara.co
|
Menu Close Menu

Direktur PT Matahari Berkomitmen,limbah Kotor Tidak Akan Dibuang ke Sungai

Jumat, 03 Agustus 2018 | 21:18 WIB
RIAUANTARA.COM | JABAR,  - Perusahaan Pabrik PT Matahari sentosa yang beralamatkan di jln joyodikromo No. 42.Kp .Hujung RT09/07 kel. Utama cimahi milik Direktur Roger Sung yang memproduksi resleting,  yang sebelumnya pada tanggal 05 juni 2018 lalu,  lubang saluran limbahnya sudah di tutup oleh komandan Sektor 21 satgas citarum Harum Letkol Inf.  Yusep Sudrajat bersama jajarannya

Penutupan tersebut dikarenakan PT Matahari sentosa, diketahui pembuangan limbahnya ke aliran sungai tanpa proses terlebih dahulu,  kedatangannya Dansektor 21 satgas citarum harum yang di pimpin langsung oleh Letkol Inf. yusep sudrajat ke pabrik PT matahari sentosa untuk melakukan perjanjian pembukaan saluran lubang yang dulu pernah ditutup, sekarang di buka kembali penutupan saluran limbahnya dalam kegiatan tersebut meliputi beberapa LSM PMPR,  dan rekan-rekan awak media yang tergabung di jurnalis citarum harum

Dansektor 21 citarum harum Letkol Yusep Sudrajat dalam jumpa persnya mengungkapkan kepada awak media,  pabrik PT matahari yang sudah ditutup selama 2 bulan tidak beroprasi,  pabrik tersebut sudah merubah semua sistemnya kini air limbah tidak dibuang kembali ke luar,  air tersebut di ubah menjadi (Recyle), diolah kembali dipakai untuk pelaksanaan produksi kurang lebih 80% bisa lakukan itu,kini bisa lihat sendiri hasilnya air yang dulu hitam kini menjadi bersih kembali ungkap dansektor 21 sambil memperlihatkan sample dari air limbah menjadi air bersih  Jumat (3/08/2018)

Lebih lanjut Yusep menambahkan,  kami dari satgas citarum mengucapkan terima kasih atas kerja samanya dengan tekad dan niat yang baik. Untuk mengembalikan ekosistem di DAS citarum Harum dengan membenahi Fasilitas IPAL,  meski dengan mengeluarkan cost yanh cukup besar, Recyle yang dilakukan juga cukup membantu pemerintah dan masyarakat, karena pabrik sudah tidak banyak menggunakan air tanah atau air permukaan tambahnya. 

Pada kesempatan yang sama pemilik Pabrik resleting PT Matahari sentosa Direktur Roger Sung menuturkan, " kami mnedukung citarum Harum untuk pembenahan IPAL sendiri  kami sudah menginvestasikan dana sebesar 400 juta tutur Roger

Setelah kegiatan tersebut dilakukan pendatanganan surat perjanjian yang berisikan komitmen  PT matahari sentosa tidak akan membuang limbah dalam keadaan kotor,  dan akan selalu membuang air limbah yang sudah diolah dalam keadaan bersih (jernih, transparant sampai kedalaman 15 cm) 

(Lia)
Bagikan:

Komentar