Diduga Bawahan Diintruksikan Bantah Adanya Pemotongan SPPD | riauantara.co
|
Menu Close Menu

Diduga Bawahan Diintruksikan Bantah Adanya Pemotongan SPPD

Rabu, 12 Desember 2018 | 10:05 WIB

RIAUANTARA.CO | INHU - Guna mengantisipasi pemeriksaan yang bakal dilakukan pihak Inspekttorat, kabarnya Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Indragiri Hulu (Inhu) telah mengumpulkan bawahannya, Jumat (7/12/2018) lalu.

Tujuannya apalagi kalau tidak untuk menyatukan suara, membantah adanya pemotongan Surat Perintah Perjalanan Dinas (SPPD) bersangkutan.

"Jumat kemarin seluruh pegawai dikumpulkan oleh Kadis Disdik. Dalam pertemuan itu Disdik mengintruksikan kepada seluruh pegawai yang hadir, siapa pun yang bertanya tentang pemotongan SPPD bilang tidak ada," kata sumber yang layak dipercaya kepada Riau Antara.co, kemarin.

Sumber yang minta identitasnya ini juga membeberkan uang hasil pemotongan SPPD selama tahun 2018 itu dikumpulkan Sekretaris Disdik Hj Iskandar. Untuk apa kegunaan uang SPPD yang dipotong itu juga tidak diberitahu pejabat bersangkutan.

Seketaris Disdik Inhu Hj Iskandar saat dikonfirmasi via telepon selulernya enggan untuk menjelaskannya secara rinci.

Dia hanya berkata singkat; "Saya sekarang lagi sibuk mau pergi ke acara MTQ".

Meski sudah ada dugaan langkah langkah antisipasi oleh pihak Disdik, namun pihak Inspektorat sudah menurunkan tim ke lapangan.

"Kami sudah bentuk tim untuk melakukan pengumpulan data. Jadi kepada awak media untuk bersabar. Nanti apa hasilnya kita akan sampaikan," kata Inspektur Inspektorat Inhu Boyke Sitinjak SE.MSi yang dihubungi terpisah.*(Heri,Rz)
Bagikan:

Komentar