RIAUANTARA.CO | PEKANBARU , - Mendekati masa kampanye tentunya bagi para Calon anggota DPRD Kota,DPRD Provinsi,DPR RI,DPD RI dan Pemilihan Presiden Republik Indonesia yang akan dilaksanakan pada tanggal 17 April 2019 mendatang persiapan pun terus dilakukan bagi para calon.
Banyak para calon yang sudah melakukan berbagai cara untuk memperkenalkan diri,salah satunya dengan cara memasang sepanduk di beberapa titik di dapil atau tim relawan pemenangan para calon masing-masing,ada juga yang sudah membagi-bagikan Kalender, Gelas,Baju, Bendera dan berbagai alat lainnya.
Yang lebih uniknya kebanyakan masyarakat masih banyak yang belum memahami sistem atau tata cara bagi para calon yang mengikuti aturan KPU dalam melakukan sosialisasi atau kampanye yang sesuai dengan undang-undang berlaku .
Karena terlihat dibeberapa lokasi seperti di Kecamatan Tenayan Raya, Beberapa pasangan calon ada yang diam-diam membuat acara tanpa melaporkan ke pihak kepolisian, KPU dan Panwaslu dari tingkat Kelurahan, Kecamatan,Kota Pekanbaru maupun tingkat Provinsi.
Sebagaian Calon masih ada yang melakukan kampanye terselubung dengan mengumpulkan masyarakat pada malam hari,ada juga dengan cara syukuran dengan mengumpulkan masyarakat dan bermacam-macam cara untuk bersosialisasi tidak mengikuti peraturan yang sudah di atur dalam undang-undang.
Dengan demikian,mari kita sebagai masyarakat yang cerdas ,jangan lagi membiarkan hal itu terjadi di tempat kita,apa bila ada segera bertindak dan laporkan ke pihak terkait seperti Panwas,KPU,perangkat setempat dan juga pihak Kepolisian,Karena acara apapun yang di lakukan pada malam hari yang tidak diketahui oleh pihak kepolisian dan pihak Panwas,itu semuanya tidak dibenarkan alias ilegal.
Berarti itu sama saja si calon telah mencontohkan yang tidak baik oleh masyarakat,Maka dari itu ,Mari kita masyarakat menjadi pemilih yang cerdas dan bijak,jangan lagi ada kata-kata memberi itu yang dipilih,jangan sampai pilihan kita tergadai dengan pemberian,jangan sampai harkat martabat kita sebagai pemilih di jual belikan.
Ayo....dari sekarang kita harus cerdas dan pilih pemimpin yang siap menang dan siap kalah dan tanpa embel-embel apapun, Memberi tanpa berharap ,meminta tanpa paksaan dan ikhlas membantu masyarakat.
Untuk itu,ayo jadilah Pemilih yang Cerdas dan stop pemberian apapun jangan gadaikan harkat martabat dan hak pilih kita .
Opini
Penulis : Rahmad Handayani
Komentar