Pengamanan Rapat Pleno KPU di Kecamatan Tenayan Raya Kondusif | riauantara.co
|
Menu Close Menu

Pengamanan Rapat Pleno KPU di Kecamatan Tenayan Raya Kondusif

Rabu, 24 April 2019 | 00:55 WIB
RIAUANTARA.CO | Pekanbaru -  Proses pemilihan umum ( Pemilu) dikawasan Kecamatan Tenayan Raya telah memasuki tahap Rapat pleno. Kegiatan itu dilaksanakan di kantor Dinas Sosial (Dinsos) Provinsi Riau tepatnya Jalan Sosial Kelurahan Mentangor Kecamatan Tenayan Raya, Selasa (23/04/19) malam kemarin.

Guna mengantisipasi gangguan yang merusak berlangsungnya rapat pleno, Satpol PP Provinsi Riau memperlakukan pengaman ekstra ketat dengan menjaga pintu masuk dan juga mengamankan di area sedang berlangsungnya rapat.

" Meski lelah, tapi ada hasil pleno berlangsung kondusif walau berlangsung hingga tengah malam," kata petugas keamanan dari Satpol PP Provinsi Riau Agus Purnomo saat diwawancarai riauantara.co dilokasi rapat pleno.

Dikatakan Agus lagi, ia ditunjuk oleh komandanya dipercaya sebagai kordinator dari Satpol PP Provinsi Riau  dikawasan Kecamatan Tenayan Raya "  Ini suatu kepuasan tersendiri bagi saya dan lelah terobati lantara amanah berjalan sesuai yang diinginkan rapat pleno kondusif," ujarnya.

Sebut dia lagi, dalam bertugas dirinya selalu siaga dan selalu berkoordinasi oleh Satpol-PP Kota dan juga dengan Polri juga TNI " Kami pengaman semuanya hadir,  Satpol PP Provinsi, Satpol PP Kota, TNI, Polri dan juga pihak kecamatan Tenayan Raya," tuturnya.

Pantauan riauantara.co semua pihak terlihat bahu membahu untuk kesuksesan pemilu di Kecamatan Tenayan Raya, hingga akhir acara juga nampak Camat Tenayan Raya Abdimas Syahfitra ikut memantau berlangsung pleno itu dan juga  Ketua PPK  Kecamatan Tenayan Raya Karnizal.A.S.pd ( Mad).

Bagikan:

Komentar