Tabrak Adeng Hingga Tewas, Manajemen Bus Pelangi Belum Datangi Keluarga Korban | riauantara.co
|
Menu Close Menu

Tabrak Adeng Hingga Tewas, Manajemen Bus Pelangi Belum Datangi Keluarga Korban

Jumat, 05 April 2019 | 19:07 WIB
RIAUANTARA.CO | INHU - Peristiwa kecelakan di Jalan Lintas Timur Desa Berapit Kecamatan Seberida Kabupaten Indragiri Hulu (Inhu), Riau yang menyebabkan Adeng Febeianto nebinggal dunia,  membawa luka mendalam bagi keluarga.

Selain kehilangan orang yang dicintai hingga kini pihak manajemen bus Pelangi yang menabrak korban juga belum memberikan santunan.

Nanda anak Adeng Febrianto kepada Riauantara.co mengatakan, hingga hari ini belum ada pihak perusahan Bus Pelangi datang ke rumahnya.

"Jangankan berikan santunan kepada ibu saya, datang minta maaf atas kejadian prestiwa itu saja tidak ada," ujar Nanda.

Menurut Nanda baru santunan dari Jasa Raharja sudah diterima keluarga sebesar Rp 50 juta, satu hari setelah prestiwa kecelakan tersebut.

"Kami sebagai pihak korban sangat kecewa sekali dengan pihak Perusahan Bus Pelangi, hingga kini tidak ada datang ke rumah, sepertinya mereka tidak ada niat baik," kata Nanda.

Sebagaimana di beritakan sebelumnya, Adeng Febrianto (45) warga RT 033, RW 09 Kelurahan Pangkalan Kasai Kecamatan Seberida Kabupaten Indragiri Hulu (Inhu), Riau di tabrak bus Pelangi jurusan Sumatra saat minta sumbangan masjid di jalan lintas timur, Rabu 3 April 2019. **/Heri
Bagikan:

Komentar