Nelayan Teluk Leok Butuh Sentuhan Pemerintah, Ini Saran Emmy Kadir! | riauantara.co
|
Menu Close Menu

Nelayan Teluk Leok Butuh Sentuhan Pemerintah, Ini Saran Emmy Kadir!

Minggu, 16 Juni 2019 | 18:28 WIB
Emmy Kadir/FB

RIAUANTARA.CO| PEKANBARU - Sungai Siak merupakan sungai yang penting keberadaannya di Propinsi Riau, karena mengingat sungai tersebut biasa digunakan untuk berbagai keperluan masyarakat yang hidup di sepanjang sungai ini.

Salah satu yang patut menjadi perhatian adalah kehidupan masyarakat di sepanjang bantaran Sungai Siak atau yang akrab disebut Sungai Jantan. Seperti kehidupan masyarakat Teluk Leok, Kecamatan Rumbai Pesisir, Kota Pekanbaru. Dimana, mereka yang bergantung harap dari beragam spesies ikan yang ada di Sungai Siak masih kebingungan untuk menjual hasil tangkapannya.

Ini pula yang membuat Seniman Riau Emmy Kadir risau melihat kondisi masyarakat Teluk Leok yang bingung untuk menjual hasil ikan tangkapannya. "Ikan yang mereka dapatkan lumayan banyak, tapi tak bisa mereka manfaatkan sebagai upaya meningkatkan income keluarga. Diantaranya jenis ikan yang banyak tersebut adalah Rasau. Saya pikir, ada baiknya mereka diberi bantuan berupa alat untuk pengolahan ikan Rasau tersebut," ujar Emmy Kadir kepada media ini, Sabtu (15/6/2019).

Dia berpendapat, dengan adanya alat pengolahan hasil tangkapan ikan tersebut, masyarakat Teluk Leok bisa mengembangkan usaha kuliner dari bahan baku Ikan Rasau. Setidaknya mereka bisa menciptakan hasil masakah khas Melayu Riau.

"Saya berharap pemerintah bisa memperhatikan mereka agar usaha ekonomi masyarakat disana berkembang. Usaha kuliner ini sangat menjanjikan kalau diolah dengan benar, makanya bantuan itu sangat mereka harapkan untuk membangun usaha atau mengembangkan usahanya. Lihat-lihatlah masyarakat kite yang ada di pinggiran sungai tu pak Wali," ucap Emmy dengan logat melayunya.

Lantas, bagaimana jika pemerintah tak mau memberikan bantuan kepada mereka? Emmy bertekad akan berusaha untuk mencari celah agar bisa membantu masyarakat Teluk Leok. "Saya siap menyisihkan uang pribadi untuk mereka. Karena saya yakin dan percaya mereka akan bisa menghasilkan sesuatu yang bermanfaat," tukasnya.

Emmy juga menyebutkan, peralatan yang dibutuhkan masyarakat nelayan disana diantaranya open dan mesin penghancur tulang. Dari usaha mereka diharap bisa meningkatkan ekonomi masyarakat setempat.(sier)
Bagikan:

Komentar