Hari Ini Kenduri Seni Rakyat Riau Digelar | riauantara.co
|
Menu Close Menu

Hari Ini Kenduri Seni Rakyat Riau Digelar

Rabu, 10 Juli 2019 | 16:52 WIB

RIAUANTARA.CO| PEKANBARU - Bertempat di laman Taman Budaya Riau, Jalan Sudirman, sebanyak 25 komunitas seni yang ada di Riau, bakal unjuk kebolehan lewat pagelaran yang akan dimulai Malam ini, Rabu (10/7/2019).

Kegiatan yang bersumber dari Dana Alokasi Khusus (DAK) ini akan dilaksanakan selama sebulan penuh, sampai 9 Augustus 2019 mendatang. Hal ini disampaikan Penanggungjawab Tekhnis Kegiatan, Aziz Fikri kepada awak media, Rabu (10/7/2019).


"Ya, kegiatan ini merujuk kepada aturan
tiga kementrian. Dimana untuk membangkitkan seni dan budaya di Indonesia, perlu dialokasikan Dana Khusus. Nah, kita salah satu provinsi yang masuk Pantasan kementrian," terangnya,

Dikatakan Aziz, untuk melaksanakan ?kegiatan tersebut, pihaknya sudah mengundang 25 komunitas untuk mengisi 25 event plus tiga workshop. Semuanya akan dimulai Malam ini.

Diantaranya event-event tersebut Yakni, pagelaran dan diskusi. Jika malam tak ada pagelaran, mala akan diadakan pemutaran film yang berkaitan dengan kebudayaan.

"Dalam hal Ini kita memang menjemput tradisi, mempertimbangkan, dan menyibak masa depan. Ini penting karena kita tak bisa lepas dari kebudayaan. Stategi kebudayaan yang baru pertama kali ini dilakukan, itu bagaimana semua daerah menghadirkan kebudayaan lokal yang ada. Seperti traidisi manumbai, rentak bulian, traidisi dari Suku laut, dan lain sebagainya," terang Aziz.

Dia berharap, dengan event ini aktifitas taman budaya menggeliat. Seniman kembali ke rumahnya untuk melahirkan karya-karya seni. Untuk itu, Dia mengimbau kepada kalayak ramai untuk menghadirkan Kenduri Seni Rakyat Riau 2019.(sier) 


Bagikan:

Komentar