RIAUANTARA.CO | INHU, - Perduli dengan warga miskin, Kepolisian Sektor (Polsek) Pasir Penyu Indragiri Hulu (Inhu) Riau gelar bhakti sosial (Baksos) yang bertemakan " Jumat Barokah" kali ini dipusatkan di Kelurahan Tanah Merah, Kecamatan Pasir Penyu.
Kegiatan tersebut dipimpin langsung oleh Kapolsek pasir penyu Kompol Edi Yasman SH dan diikuti seluruh pejabat Polsek dan personil serta Bhabinkamtibmas kelurahan setempat.
Baksos ini merupakan agenda rutin kita setiap hari jumat, Sasarannya adalah masing-masing desa yang berada di wilayah hukum polsek pasir penyu," terang Kanit Bibmas AKP Anisman.
Dalam kesempatan tersebut AKP Anisman pihak juga menyerahkan santunan berupa 10 kg beras, 80 bungkus mie instan, 30 butir telur, minyak goreng serta kebutuhan pokok lainnya terhadap salah seorang warga atas nama Roswati.
Roswati sendiri merupakan seorang janda anak 3, Satu anaknya mengalami cacat sejak kecil dan sudah lama ditinggal suami meninggal karena sakit beberapa tahun yang lalu, Kehidupannya cukup memperhatinkan yang tinggal dirumah berdinding papan, seingga layak untuk menerima santunan atau bantuan tersebut,"jelas AKP Anisman.
Diterangkan Kanit Bibmas AKP Anisman, Bantuan yang kita serahkan ini, adalah hasil dari kerjasama Baznas, serta sumbangan rutin bulanan dari jajaran polsek pasir penyu setiap kali menerima gaji dan tunjangan mereka rela dipotong, untuk membantu sesama.
Dengan apa yang telah kami berikan itu hemdaknya dapat meringankan beban kebutuhan hidup penerima.
Kepada pihak lain, terutama perusahanbswasta yang ada di Kecamatan Pasir Penyu, Anisman mengajak untuk menaruh perduli dengan lingkungan danbsesama terutama terhadap warga kurang mampu.
Mari kita saling membantu satu dengan yang lainnya, Karena didalam rezeki yang kita miliki, didalamnya juga terdapat rezeki orang lain,"pungkas Kanit Bibmas Polsek Pasir Penyu, AKP Anisman.
Sementara itu kepala lingkungan lll Ali Udin Sihaan mengucapkan terimaksih banyak, Saya mewakili masyarakat keluruhan tanah merah banyak mengucapkan terimakasih kepada Kapolsek dan jajarannya atas bantuan yang di berikan kepada warga kami.
Semoga amal dan kebaikan bapak-bapak semua diterimah oleh tuhan yang maha esa,"singkat Ali,**Rido
Komentar