Jumlah OPD Antisipasi Virus Covid-19 di Inhu 65 OPD Tersebar di 14 Kecamatan | riauantara.co
|
Menu Close Menu

Jumlah OPD Antisipasi Virus Covid-19 di Inhu 65 OPD Tersebar di 14 Kecamatan

Senin, 23 Maret 2020 | 21:17 WIB
RIAUANTARA.CO | INHU , - Wakil Bupati Indragiri Hulu (Inhu), Khairizal menggelar video confrence dengan Gubernur Riau (Gubri), Syamsuar, Senin (23/3/2020). Pada saat video confrence tersebut, Khairizal menyampaikan ada 65 Orang Dalam Pengawasan (ODP) di Kabupaten Inhu.Riau.

"Saat ini ada 65 ODP di Kabupaten Inhu yang tersebar di 14 kecamatan, dan senantiasa kita monitor 24 jam," kata Khairizal. Selain itu ada dua orang yang baru pulang dari Malaysia juga sudah dicek kesehatannya.

Terkait 65 ODP tersebut juga dibenarkan oleh Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Inhu, Elis Julinarti. Elis mengatakan 65 orang tersebut, adalah orang-orang yang baru pulang bepergian dari luar negeri ataupun daerah yang sudah terinfekso.

"65 orang itu adalah mahasiswa dan siswa yang liburan dan pulang kampung serta orang-orang yang baru pulang dari luar negeri," katanya.

Elis mengatakan pengawasan yang dilakukan melibatkan seluruh Puskesmas yang ada di Kecamatan,"HR
Bagikan:

Komentar