Dua Puskesmas Termegah di Rokan Hilir Diresmikan Bupati H Suyatno Amp | riauantara.co
|
Menu Close Menu

Dua Puskesmas Termegah di Rokan Hilir Diresmikan Bupati H Suyatno Amp

Selasa, 21 April 2020 | 20:25 WIB

RIAUANTARA.CO | Rokan Hilir,_ Bupati Rokan Hilir (Rohil) H.Suyatno Amp meresmikan dua fasilitas Pusat Pelayanan Kesehatan Masyarakat (Puskesmas). Diketahui Puskesmas tersebut yakni UPTD Puskesmas Bagan Punak Meranti, Kecamatan Bangko Rohil dan UPTD Puskesmas Kecamatan Rimba Melintang Rohil yang di pusatkan jadi satu di halaman Puskesmas Bagan Punak Meranti jalan Kecamatan komplek perkantoran batu enam Bagansiapiapi, Selasa 18/02/2020.

Peresmian dua Puskesmas tersebut dihadiri Direktur Fasyankes Kemenkes RI, dr Andi Saguni,MA dan rombongan, ketua DPRD Rohil, Maston dan anggota DPRD Rohil lainnya, forkopimda, kadinkes Riau yang diwakili Kabid fasyankes Riau Yohannes, kediskes Rohil Hj.Dahniar, ketua Lam Riau Rohil Rashid Abisar, pejabat pimpinan tinggi Pratama OPD dilingkungan Pemda Rohil camat,, seluruh kepala Puskesmas se Rohil, anggota IDI Rohil, tokoh masyarakat, tokoh pemuda dan sejumlah petugas dua Puskesmas yang diresmikan tersebut.

Acara peresmian gedung Puskesmas ditandai dengan menyanyikan lagu kebangsaan dilanjutkan tarian persembahan, dan pembacaan doa, menyanyikan lagu HYMNE  dan MARS Rohil, penandatanganan prasasti dan dilanjutkan penekanan tombol serine serta pembukaan selubung papan nama dan pengguntingan pita.

Dalam sambutannya, Direktur Fasilitas Pelayanan Kesehatan (Fasyankes) Kemenkes RI, dr Andi Saguni,MA mengatakan bahwa puskesmas Bagan Punak Meranti di Kabupaten Rokan Hilir (Rohil) ini merupakan puskesmas terbagus di Indonesia.

Andi menjelaskan kalau dilihat bangunan fisiknya yang bisa dilihat bersama-sama maka siapapun akan bilang bangunan puskesmas ini begitu megah.

“Saya sudah pengalaman melihat pembangunan-pembangunan puskesmas seluruh Indonesia. Saya bisa lihat detail dan ini di samping megah memang mutu (kualitas) bangunannya itu bagus. Menurut saya puskesmas yang dibangun di Rohil salah satu puskesmas yang terbaik di Indonesia,”puji dr.Andi usai peresmian Puskesmas.


Ungkap dia, pembangunan puskesmas di Rohil di bandingkan dengan puskesmas di jakarta walaupun tiga lantai dan lain sebagainya untuk bangunan Puskesmas Bagan Punak Meranti ini lebih cantik dan indah Terangnya.

Sementara itu, Bupati Rohil H.Suyatno Amp mengharapkan kepada kepala puskesmas Bagan Punak Meranti agar selalu memperhatikan kondisi bangunan dan kebersihan Puskesmas yang sudah di bangun megah dan bagus oleh pemerintah melalui dana DAK Afirmasi APBN tahun 2019 dengan anggaran sebesar 5,5 milyar rupiah.

“Bangunan dan kebersihan Puskesmas ini hendaknya selalu dijaga, saya minta kepada kepala puskesmas nya untuk memperhatikan gedung ini. Dan jangan cuma gedungnya megah tapi pelayanan kesehatan ke masyarakat kurang,”harapannya.


Ditegaskannya Pemerintah daerah akan terus berupaya untuk meningkatkan SDM bidang kesehatan dengan memberi peluang terhadap petugas kesehatan tamatan D3 untuk sekolah meningkatkan ilmunya kejenjang S1.

“Dalam memberikan pelayanan kesehatan ke masyarakat Pemda Rohil tidak tinggal diam. Pelayanan kesehatan itu sangat penting dan menjadi hal prioritas utama, begitu juga di bidang pendidikan dan infrastruktur lainnya terus diperhatikan. program-program ini merupakan skala prioritas, termasuk sumber daya manusia. Mudah-mudahan apa yang ditegaskan oleh direktur Fasyankes Kemenkes RI, dr Andi Saguni,MA tadi akan membawa dampak yang baik bagi daerah kita ini,”harapnya.
(Irfan Susanto)
Bagikan:

Komentar