Safari ramadhan KNPI Kampar : Mari Perkokoh Semangat Persaudaraan Bangun kampar "Maju" | riauantara.co
|
Menu Close Menu

Safari ramadhan KNPI Kampar : Mari Perkokoh Semangat Persaudaraan Bangun kampar "Maju"

Jumat, 30 April 2021 | 03:32 WIB


RIAUANTARA.CO | KAMPAR, - Bertepatan dengan bulan ramadhan 1422 H / 2021 M, DPD KNPI Kabupaten Kampar yang diketuai oleh Febio Anggriawan Burhanuddin, SE melakukan safari ramadhan yang dilaksanakan di beberapa kecamatan dikabupaten kampar. 

Koordinator tim safari ramadhan DPD KNPI Kab. Kampar Ahmat Efendi Siregar yang diwakili oleh Firman Wahyudi, menyampaikan bahwa kegiatan safari ramadhan ini akan dilaksanakan mulai tanggal 28 April s/d 07 Mei 2021. Yudi bule, sapaan akrabnya, kemudian menyampaikan bahwa dalam kegiatan safari ini selain mengadakan buka bersama dengan para pemuda dan masyarakat, KNPI Kampar juga menyerahkan bantuan untuk mesjid atau musholla setempat.

Desa pulau jambu, Kecamatan Kuok menjadi tempat kedua yang dikunjungi dalam kegiatan safari ramadhan. Dalam sambutannya, ketua DPD KNPI Kabupaten Kampar menyampaikan rasa terima kasih atas sambutan masyarakat yang bertempat tinggal di sekitar mesjid Al Abrar, desa pulau jambu. " alhamdulillah pada malam ini, malam kedua kami mengadakan kegiatan safari ramadhan KNPI Kampar, saya sangat bersyukur bisa berada dan sampai di desa pulau jambu ini. Kami ucapkan terima kasih atas sambutan yang begitu hangat dari masyarakat desa pulau jambu. 

Lebih lanjut dikatakannya, Kegiatan safari ini bertujuan untuk menjalin tali silahturahmi kami sekaligus kami juga ingin mengenalkan program-program kerja KNPI Kampar kepada masyarakat kampar. Kami selaku pemuda punya niat baik untuk membangun kampar bersama-sama, meskipun kami msih berusia muda, tapi kami punya keyakinan bahwa dengan trus menjalin silahturahmi dengan masyarakat kita bisa memajukan kampar tercinta ini. Bertepatan dengan bulan yang suci ini, mari kita perkokoh semangat persaudaraan dalam membangun kampar. Insyaallah hari sabtu kami akan melanjutkan kegiatan safari kami di kecamatan tapung hulu. Kami mohon doa keselamatan dan kesuksesan dalam kegiatan safari ramadhan ini. Tutup Anggi."

Dalam kegiatan safari ramadhan ini juga turut hadir pengurus DPD KNPI Kampar, pengurus mesjid Al Abrar desa pulau jambu, IPEMASKO dan masyarakat desa pulau jambu.**Ril

Bagikan:

Komentar