Selain dihadiri langsung Walikota Pekanbaru DR H Firdaus ST MT, juga tampak Kalaksa BPBD Kota Pekanbaru Zarman Candra, asisten I Setko Pekanbaru, Kadis Kebudayaan Provinsi Riau Yoserizal Zen, anggota DPRD Kota Pekanbaru Roni Paslah dari fraksi PAN, dan sejumlah tokoh seniman seperti Alhaj A Aris Abeba, dan Iwan Irawan Permadi.
Ketua DKKP Fedli Aziz dalam sambutannya mengatakan, terlaksananya giat Showcase of Sungai Sail tak lepas dari dukungan semua pihak yang telah membantu, khususnya pemerintah kota Pekanbaru. Untuk itu dia mengucapkan terimakasih kepada pihak-pihak yang telah ikut menyukseskan acara ini.
"Alhamdulillah, setelah sekian lama kami rencanakan, akhirnya hari ini bisa terwujud. Ini merupakan keseriusan kami para seniman untuk ikut andil dalam pembangunan kota Pekanbaru, khususnya yang terkait dengan lingkungan. Mudah-mudahan kegiatan kami dimasa mendatang akan lebih bagus lagi," ucap Fedli.
Sementara, Walikota Pekanbaru DR H Firdaus ST MT dalam sambutannya sangat mengapresiasi kegiatan sejinyang dilaksanakan DKKP.
"Ada dua hal yang saya petik dari kegiatan ini. Pertama, bahwa seniman dan budayawan begitu peduli dalam hal pembangunan kota, khususnya bagaimana kita mencintai lingkungan. Tidak hanya dituangkan dalam bentuk karya seni seperti puisi dan cerita, tapi juga mau langsung turun ke lapangan. Semoga kepedulian dengan lingkungan ini membuat masyarakat semakin sadar bahwa lingkungan itu bahagian dari kehidupan kita," ungkap Firdaus.
Wako melanjutkan, Pemko Pekanbaru sendiri sudah melakukan kajian-kajian bagaimana mengembangkan potensi sungai yang ada di kota Pekanbaru menjadi destinasi wisata. Termasuk juga sungai Sail.
"Sungai-sungai yang ada di kota Pekanbaru sudah menjadi perhatian lama kita. Kita sudah melakukan kajian agar sungai-sungai yang ada bisa dikelola menjadi destinasi wisata. Namun untuk mewujudkannya tidak bisa dengan 'Simsalabim'. Semua butuh proses," pungkas Wako.
Usai kata sambutan Wako, acara dilanjutkan dengan pagelaran seni, penandatanganan kesepahaman seniman membantu pemko Pekanbaru dalam hal normaliasi sungai, penyerahan plakat, dan lainnya. Kemudian acara dilanjutkan dengan diskusi terbuka.**Ril
Komentar