Pansel Diharapkan Pilih KIP yang Berkapasitas | riauantara.co
|
Menu Close Menu

Pansel Diharapkan Pilih KIP yang Berkapasitas

Jumat, 09 Juli 2021 | 06:06 WIB


RIAUANTARA.CO | PEKANBARU, - Anggota Komisi I DPRD Riau Zulfi Mursal mengaku, sejauh ini pihaknya belum mendengar adanya isu titipan dalam pemilihan calon anggota Komisi Informasi (KI) Provinsi Riau. Namun demikian jika yang terpilih nanti terbukti titipan, tèntunya harus dianulir.


"Saya rasa KI kita serahkan kepada Panitia seleksi (Pansel). Karena yang membentuk bukan DPRD. Nah, DPRD sendiri akan menunggu hasil dari apa yang dilakukan oleh Pansel KI", ucap Zulfi Mursal saat dikonfirmasi seputar 59 calon anggota KI yang dinyatakan lulus administrasi dan kelengkapan, Kamis (8/7/21).


Ketua fraksi PAN DPRD Riau itu mengaku, isu adanya titipan dalam pemilihan calon anggota KI Riau dan segala macam, pihaknya belum tahu ada atau tidak. Ia pun berharap  tak ada titipan titipan karena Pansel bekerja sesuai profesionalitas.


Namun demikian lanjut Zulfi Mursal, bilamana yang terpilih nanti terbukti titipan, maka DPRD Riau merekomendasikan dianulir. 


"Dalam arti harus dibuktikan secara administrasi dan dibawa ke ranah hukum. Kalau terbukti, tentu harus dianulir", tegasnya.


Anggota DPRD Riau yang membidangi pemerintahan da  hukum itupun berharap, Pansel bisa menyelesaikan dan menguji kompetensi calon calon anggota KI. 


"Mudah-mudahan yang terpilih  nanti bisa menjadi barometer dan bisa bekerjasama dengan Pemprov Riau, eksekutif, legislatif dan yudikatif. Sehingga bisa membawa informasi yang lebih baik di kemudian hari", tukasnya. (fin)

Bagikan:

Komentar