PEKANBARU, (riauantara) - Keluarga besar putra putri Polri Kota Pekanbaru gelar musyarawah besar ke-4. Giat tersebut mengusung Tema ‘ Keluarga Putra Putri Polri Solid, Modern Siap Mendukung Transformasi Polri Yang Presisi sebagai Penopang Indonesia Tangguh Menuju Indonesia Maju".
Turut hadir dalam Acara Pembukaan Musyawarah Resor ke - 4 KBPP Polri Kota Pekanbaru langsung di hadiri oleh Ketua PD KBPP Polri Riau Ridarman Raenan dan Jajaran, Unsur Penasehat Ir.Novrizal MM (Wakil Ketua DPRD Pekanbaru, Kapolresta Pekanbaru Dr Pria Budi SH.SIK.MH Wakapolresta Henky SH.SIK, Ketua LAM Pekanbaru Datuk Muspidauan, Ketua KNPI Riau Fuad Santoso, Ketua FKPPI Pekanbaru Ade Rumin, Ketua FKPPI Tenayan Raya Wahid SH, Pemuda Lira Pekanbaru, Plh Ketua KBPP Polri Resor Kabupaten Rohil Yan Faisal, dan Plh Ketua KBPP Polri Resor Kabupaten Pelalawan Dedi Damhudi(18/9).
Ketua PD KBPP Polri Wilayah Riau Ridarman Raenan dalam Sambutannya menyampaikan rasa syukur dan terima kasih kepada Kapolresta dan Wakapolresta Pekanbaru atas perhatian yang telah diberikan melalui kehadiran dan sekaligus membuka acara Musyawarah Resor Ke - 4 KBPP Polri Kota Pekanbaru serta rasa bangga atas kekompakan dan solid yang diberikan oleh putra putri Polri yang hadir pada Musyawarah Resor serta rasa bangga kepada Panitia Musyawarah yang dengan gigih telah berjuang untuk terselenggaranya acara ini dengan baik.
“Saya harapkan melalui Musyawarah Resor ke -.4 KBPP Polri Kota Pekanbaru ini berjalan dengan baik dan sukses dan intinya agar apa yang diamanahkan oleh Ketum KBPP Polri Pusat Dr.Evita dapat terealisasi dengan baik di Wilayah Riau dan Pekanbaru ini," Sebut Ridarman.
Kapolresta Pekanbaru dalam sambutannya berharap kedepan KBPP Polri melalui Musyawarah Resor Ke - 4 ini semakin solid dan profesional. Buat kegiatan yang Positif, maka pasti putra putri Polri akan bersatu padu, ibarat Lidi, semakin banyak maka semakin kuat dan sulit untuk di patahkan.
"Jadilah suatu organisasi yang profesional, dan kuat dalam kinerja dan solid dalam persatuan, jangan lagi seperi jaman dahulu melakukan hal negatif. Saya ucapkan selamat dan semoga musyawarah resor KBPP Polri Kota Pekanbaru hari ini mendapatkan hasil yang memuaskan, tetap utamakan persatuan, kesatuan, solid, satu visi dan misi agar organisasi ini semakin maju. Terima kasih dan selamat bermusyawarah, hari ini sabtu pkl 10 kurang, saya secara resmi membuka musyawarah Resor KE - 4 KBPP POLRI kota PEKANBARU," Pungkas Kapolresta Pekanbaru Dr Pria Budi SIK.SH.MH .
Ketua DPD KNPI Riau Fuad Santoso, SH,MH sampaikan Tahniah dan Syabas atas terpilihnya Ir. Nofrizal sebagai ketua KBPP Polri resor kota pekanbaru. Semoga mampu membawa KBPP Polri berkontribusi nyata untuk Negeri.
“Saya berharap KBPP Polri resor Kota Pekanbaru solid dan mendukung Kebijakan pemerintah dalam memutus mata rantai penyebaran Covid 19 di Riau”, Tutup Fuad yang juga anak Polri ini.**Ril
Komentar