RIAUANTARA.CO | PEKANBARU - Berbagi kasih di bulan Ramadhan, MPW Pemuda Pancasila (PP) Riau gelar acara buka puasa bersama dan pemberian santunan kepada anak panti asuhan, di SPBU Jalan Arifin Ahmad Kota Pekanbaru, Sabtu (6/04/24).
Buka puasa bersama digelar dengan mengundang 500 anak panti asuhan yang berada di Kota Pekanbaru dan dihadiri oleh Ketua, Fungsionaris MPW Pemuda Pancasila Riau, 7 perangkat organisasi MPW PP dan Sapma PP Riau serta Ketua MPC Pemuda Pancasila Kabupaten/Kota Se- Provinsi Riau.
Ketua MPW Pemuda Pancasila Riau, H Arsadiato Rachman mengatakan kegiatan ini merupakan agenda rutin dilakukan oleh MPW Pemuda Pancasila Riau saat bulan Ramadhan. Terlebih untuk tahun ini, Ramadhan menjadi momen yang tepat merajut kembali tali silaturahmi.
" Ini merupakan agenda rutin MPW Pemuda Pancasila Riau, alhamdulilah kegiatan ini lebih meriah dari tahun sebelumnya semoga kedepannya semakin baik," kata H Arsadiato Rachman.
Kegiatan buka puasa bersama dan pemberian santunan kepada anak yatim merupakan wujud dan bukti kepedulian Pemuda Pancasila Riau terhadap sesama serta bertujuan untuk mempererat tali silaturahmi satu sama lainnya.
" Ini wujud dan bukti dari kepedulian kita, Pemuda Pancasila terhadap anak yatim piatu dan semoga kegiatan ini bisa mempererat hubungan silaturahmi antara sesama pengurus MPW Pemuda Pancasila Riau." tegas Ketua Anto sapaan akrab dari Ketua MPW Pemuda Pancasila Riau.
H Arsadiato Rachman menambahkan semoga apa yang telah dilakukan MPW Pemuda Pancasila Riau dapat bermanfaat bagi anak anak yatim piatu di Kota Pekanbaru dan membawa berkah bagi kita semua.
“Kita berharap dalam nuansa bulan penuh rahmat dan ampunan ini, anak anak yang kita cintai ini, dapat merasakan kebahagiaan yang sama seperti yang lainnya.” tutup H Arsadiato Rachman
Ketua Panpel Kiki DW menyampaikan Pemuda Pancasila Riau Dibawah kepemimpinan bang Arsadianto Rachman semoga kedepannya PP Riau bisa lebih baik lagi.
Kiki DW yang juga ketua Sapma PP Riau berharap semoga organisasi kita ini semakin solid juga seluruh pengurus dan anggota untuk membantu menjaga kondusifitas dan Kamtibmas dilingkungan masing-masing.
"Sebagai organisasi besar, kita harus tunjukkan bahwa kita bisa berbuat banyak untuk kebaikan antar sesama. Momen lebaran yang semakin dekat, anggota yang tidak mudik, diharapkan bisa membantu menjaga keamanan dilingkungan masing-masing, " tegasnya.
Ia juga berharap Pemuda Pancasila dapat berperan dan menjalin sinergitas dengan pihak keamanan. "Kita harus bisa menempatkan diri, menjalin kerjasama dan sinergitas dengan pihak keamanan menjaga kondusifitas selama ramadhan dan lebaran nanti," pungkasnya.
Komentar