Polda Riau Salurkan 52 Hewan Kurban | riauantara.co
|
Menu Close Menu

Polda Riau Salurkan 52 Hewan Kurban

Senin, 17 Juni 2024 | 17:11 WIB

 

Kepolisian Daerah (Polda) Riau menyumbangkan 52 ekor hewan kurban pada tahun 1445 Hijriah ini, terdiri dari 32 ekor sapi dan 20 ekor kambing. Kapolda Riau Irjen Mohammad Iqbal


Pekanbaru, riauantara.co | Kepolisian Daerah (Polda) Riau menyumbangkan 52 ekor hewan kurban pada tahun 1445 Hijriah ini, terdiri dari 32 ekor sapi dan 20 ekor kambing. Kapolda Riau Irjen Mohammad Iqbal berkontribusi dengan menyumbangkan 4 ekor sapi. Penyumbang lainnya termasuk Wakapolda, Irwasda, Biro SDM, Ditlantas, Ditbinmas, Ditresarkoba, Sat Brimob, Ditpolair, Biro Logistik, Bid Propam, Dit Intelkam, Ditreskrimun, dan Bidokkes.


Sebanyak 22 ekor sapi disalurkan ke masjid-masjid di Pekanbaru, dua ekor ke mushola, dan satu ekor disembelih di Mako Brimob. Sementara, 20 ekor kambing disembelih di 15 masjid, dengan satu ekor di Mako Brimob.


Kapolda Riau, didampingi Wakapolda dan jajaran, memimpin pelepasan hewan kurban dari halaman Mapolda Riau, di mana juga dilakukan penyembelihan hewan kurban. Daging kurban akan disalurkan kepada masyarakat yang membutuhkan, termasuk kaum dhuafa, anak yatim piatu, dan fakir miskin, dengan sebagian kecil diberikan ke internal Polda Riau.


Kapolda berharap dengan ikut berkurban tahun ini, niat baik yang dilaksanakan dapat meneladani Nabi Ibrahim AS dan menjadi pedoman bagi semua. Sebelum pendistribusian, Kapolda dan jajaran beserta masyarakat menggelar solat Idul Adha.


sumber : ril

editor : AB

Bagikan:

Komentar