Tokoh Muda Potensial Bermunculan, Eki Anas Didorong Maju Pilkada 2024 | riauantara.co
|
Menu Close Menu

Tokoh Muda Potensial Bermunculan, Eki Anas Didorong Maju Pilkada 2024

Rabu, 12 Juni 2024 | 23:34 WIB
 Eki Anas, seorang pengusaha dan Kepala Bidang Hiswana Migas Sumatera Barat (Sumbar). 



Payakumbuh, riauantara.co| Suhu politik menjelang pemilihan kepala daerah (Pilkada) 2024 semakin menghangat. Sejumlah tokoh muda mulai dimunculkan untuk ikut meramaikan bursa calon Walikota maupun Wakil Walikota Payakumbuh.

Salah satu tokoh muda yang kerap disebut-sebut berpotensi dalam Pilkada Kota Payakumbuh 2024 adalah Eki Anas, seorang pengusaha dan Kepala Bidang Hiswana Migas Sumatera Barat (Sumbar). Berbagai pihak mendorongnya untuk ikut serta dalam Pilkada Kota Payakumbuh 2024.

"Hampir semua mendorong H.Eki Anas dalam perhelatan Pilkada Kota Payakumbuh 2024 maju sebagai Wakil Walikota Payakumbuh, termasuk tokoh masyarakat, guru besar, pengusaha, dan para sahabat," ungkap Wakil Ketua Angkatan Muda Pembaharuan Indonesia (AMPI) Sumbar, Wahyudi Thamrin, Selasa malam (11/06/24).

Menurut Wahyudi Thamrin, beberapa kalangan tokoh masyarakat Kota Payakumbuh telah banyak melirik Eki Anas, pengusaha SPBU, untuk maju sebagai salah satu calon kandidat Wakil Walikota. "Pertemuan dengan beberapa tokoh lapisan masyarakat dengan Eki Anas sudah bukan sekadar basa-basi lagi, tetapi telah terjadi pembicaraan mendalam terkait konstelasi Pilkada Kota Payakumbuh yang serius pada pencalonan," tambahnya.

Namun, keputusan akhir tetap berada di tangan Eki Anas apakah bersedia atau tidak untuk dicalonkan sebagai Wakil Walikota Payakumbuh periode 2024-2029.

editor : AMBO HCL 
Bagikan:

Komentar