Puskesmas Rejosari Capai Target Terbanyak di Hari Pertama PIN Polio Pekanbaru | riauantara.co
|
Menu Close Menu

Puskesmas Rejosari Capai Target Terbanyak di Hari Pertama PIN Polio Pekanbaru

Selasa, 23 Juli 2024 | 22:50 WIB


Camat Tenayan Raya, Abdul Bari SIP MIP, meresmikan Pekan Imunisasi Nasional (PIN) Polio 2024 di Kecamatan Tenayan Raya 


Pekanbaru, riauantara.co |  Camat Tenayan Raya, Abdul Bari SIP MIP, meresmikan Pekan Imunisasi Nasional (PIN) Polio 2024 di Kecamatan Tenayan Raya pada Selasa, 23 Juli 2024. Acara ini turut dihadiri oleh Lurah Rejosari, Iif Syaifullah, Kepala UPT Puskesmas Rejosari, Mira Susmhita SKM, serta Ketua TP PKK Kecamatan Tenayan Raya, Rika Bari.


Pencanangan PIN Polio di Kecamatan Tenayan Raya berlangsung di SD Negeri 95 Kelurahan Rejosari. "Program nasional ini wajib dijalankan dari tingkat provinsi hingga kabupaten dan kota. Di Kecamatan Tenayan Raya, kami menargetkan realisasi 95 persen dari 9.500 anak yang tersebar di 150 posko PIN Polio selama 7 hari," kata Abdul Bari.


PIN Polio bertujuan untuk memperkuat komitmen bersama dalam mendukung suksesnya imunisasi di seluruh kota, termasuk di Kecamatan Tenayan Raya. "Kami memastikan semua anak yang menjadi sasaran mendapatkan dua dosis imunisasi tetes Polio dalam dua putaran," tambahnya.


Kepala UPT Puskesmas Rejosari, Mira Susmhita SKM, mengungkapkan bahwa SDN 95 Pekanbaru menjadi salah satu pos penting dengan 125 anak menjadi sasaran pada hari pertama. "Sasaran imunisasi meliputi bayi, balita, dan anak usia sekolah mulai dari 0 bulan hingga 7 tahun 11 bulan 29 hari," jelasnya.


Pada hari pertama, Kecamatan Tenayan Raya mencatatkan 1.628 anak yang telah diimunisasi, terdiri dari bayi, balita, anak TK/PAUD, dan SD. "Alhamdulillah, pada hari pertama PIN Polio di Pekanbaru, Puskesmas Rejosari mencatat jumlah terbanyak dalam memberikan dosis imunisasi," ujar Mira.


Mira juga mengucapkan terima kasih kepada seluruh tenaga kesehatan atas kinerja mereka, dimana Puskesmas Rejosari mencapai jumlah sasaran terbanyak di antara 10 Puskesmas di Kota Pekanbaru.


Berikut rincian jumlah sasaran PIN Polio hari pertama di 10 Puskesmas:

1. Puskesmas Rejosari: 1.628 anak

2. Puskesmas Payung Sekaki: 1.106 anak

3. Puskesmas Garuda: 1.029 anak

4. Puskesmas Sidomulyo: 1.001 anak

5. Puskesmas Tenayan Raya: 828 anak

6. Puskesmas Simpang Tiga: 770 anak

7. Puskesmas Rumbai: 683 anak

8. Puskesmas Umban Sari: 648 anak

9. Puskesmas Pekanbaru Kota: 598 anak

10. Puskesmas Harapan Raya: 535 anak


Melalui kegiatan ini, Puskesmas Rejosari berkomitmen untuk menjaga status bebas Polio dan meningkatkan derajat kesehatan masyarakat di Kecamatan Tenayan Raya.

Bagikan:

Komentar