Proyek Tol Lingkar Pekanbaru Target Selesai 2026, Sekdako Pekanbaru Optimis Infrastruktur Maju | riauantara.co
|
Menu Close Menu

Proyek Tol Lingkar Pekanbaru Target Selesai 2026, Sekdako Pekanbaru Optimis Infrastruktur Maju

Jumat, 25 Oktober 2024 | 08:53 WIB




Pekanbaru, riauantara.co | Proyek pembangunan Tol Lingkar Pekanbaru yang tengah dikerjakan PT Hutama Karya Infrastruktur (HKI) melibatkan ruas sepanjang 30,57 km dari Rengat ke Pekanbaru. Dimulai sejak Juni 2023, proyek ini ditargetkan selesai pada tahun 2026, menjadi salah satu langkah strategis dalam mengoptimalkan infrastruktur kota Pekanbaru.


Tol Lingkar Pekanbaru akan memiliki tiga gerbang tol (GT) dan interchange (IC), yakni GT dan IC Rimbo Panjang, GT dan IC Siak, serta GT dan IC Bypass Pekanbaru. Gerbang dan interchange Rimbo Panjang akan menjadi akses utama bagi warga Rimbo Panjang untuk masuk dan keluar dari tol ini. Selain itu, wilayah Sri Meranti akan dilayani oleh GT dan IC Siak, sementara masyarakat Muara Fajar dapat mengakses tol melalui GT dan IC Bypass Pekanbaru.


Sekretaris Daerah Kota Pekanbaru, Indra Pomi Nasution, ST. M.Si, menjelaskan bahwa tol ini akan dilengkapi dengan Junction Rimbo atau Junction Pekanbaru yang menghubungkan Tol Pekanbaru-Bangkinang dengan Tol Lingkar Pekanbaru. Dengan demikian, masyarakat akan memiliki akses yang lebih mudah dan fleksibel dalam menggunakan infrastruktur tol di Pekanbaru.


"Selain tiga gerbang tol tersebut, HKI juga sedang merencanakan pembangunan dua rest area yang akan dibangun pada tahun 2025, seluas total 12 hektar. Rest area ini akan berjarak sekitar 5 km dari Gerbang Tol Siak dan akan memiliki sentuhan budaya lokal Riau," ungkap Indra Pomi melalui pesan WhatsApp, Kamis (24/10/2024). Fasilitas yang akan tersedia di rest area ini meliputi SPBU, tempat parkir untuk kendaraan besar dan kecil, bengkel, minimarket, masjid, toilet umum, area tenun, food court, 12 kios UMKM, taman bermain, ruang terbuka hijau, serta klinik kesehatan.


Tak hanya itu, proyek ini juga mencakup pembangunan Jembatan Sungai Siak sepanjang 214 meter dengan bentang utama 97,5 meter. Jembatan yang dirancang dengan metode balanced cantilever ini dibangun tanpa pilar di tengah sungai, sehingga tidak menghambat aliran sungai dan mempermudah navigasi kapal logistik. Desain inovatif ini diharapkan menjadi salah satu infrastruktur ikonik yang akan mempercantik wajah kota Pekanbaru.


Dengan target rampung pada tahun 2026, Tol Lingkar Pekanbaru diharapkan menjadi akses vital yang menghubungkan masyarakat serta mendorong pertumbuhan ekonomi dan pembangunan di kawasan Riau.


Bagikan:

Komentar